RSS
Hello! Welcome to this blog. You can replace this welcome note thru Layout->Edit Html. Hope you like this nice template converted from wordpress to blogger.

Yang berharga itu sesuatu yang telah hilang


     Pernahkah kalian merasa kehilangan? ya rasa kehilangan itu adalah rasa yang wajar dan pasti ada disetiap hati manusia, Bukan hanya benda tetapi kehilangan seseorang, bahkan perasaan. kehilangan seseorang atau perasaan terhadap sesuatu itu pasti jauh lebih sakit dibanding kehilangan benda..
     Kalau kalian fikirkan dan rasakan, rasa apa yang paling kalian rasa ketika kehilangan sesuatu. ya betapa berharga dan berartinya itu semua, tapi coba untuk tidak egois dan coba pikirkan kebelakang. apa selama ini kalian menghargai itu semua? mungkin beberapa hal iya tapi sudah pasti kebanyakan tidak. Jangan dipikirkan sesuatu yang besar tapi coba pikirkan sesuatu yang kecil. Kuku contohnya, apa sih fungsi kuku? mungkin jawaban yang paling cepat terlintas tuh 'gak terlalu penting ahh' atau 'gak tau deh apa fungsinya'. coba deh kalian bayangin andai aja dijari kalian tuh ga ada kukunya, bisa terbayangkan betapa aneh dan tersiksanya kita. tidak percaya? silahkan coba lepaskan salah satu kuku jari kalian dan rasakan betapa berharganya hal sekecil itu.
     Sakitnya kehilangan kuku jauh lebih ringan dibanding sakitnya kehilangan seseorang, bukan hanya kehilangan seseorang yang dikasihi atau dicintai tetapi kehilangan seseorang yang mengasihi dan mencintai jauh lebih sakit. teringat sebuah cerita sahabat, ada seorang sahabat yang pernah merasakan betapa sakitnya ini semua. dahulu sahabatku ini tidak pernah memperdulikan seorang cowo yang sudah diketahui oleh orang banyak khususnya dia kalau si cowo itu mencintainya. meski selalu mencoba untuk berkomunikasi dan menjalin hubungan yang lebih dekat lagi tetapi sungguh miris perjuangan sang cowo, tak jarang sms atau sapaannya didunia maya diabaikan oleh sahabatku. tak jarang sering terucap dan tertulis kata cinta untuk sahabatku ini tapi tetap saja tidak dihiraukan. sang sahabat selalu berkata padaku kalau dia tidak mau berpacaran dengan sang cowo maka dari itu dia sering mengabaikan sang cowo. ya saya tau dia memang bukan cowo yang sempurna dan pandangan orang diluar sana juga sudah tidak 100% baik padanya tapi saya selalu berkata 'penyesalan itu belum datang kepadamu tapi dia sudah menuju ke arah mu' tak jarang pula dia menepis itu semua karna dia mempunyai prinsip 'ini hidupku, jadi aku yakin semua yang kupilih terbaik bagiku dan walau itu bukan yang terbaik maka aku yang akan menanggung semuanya'. selang beberapa bulan sang sahabat kembali bercerita tapi sangat disayangkan ceritanya telah berubah ibarat es yang sudah berubah menjadi air panas. mata yang berkaca dan perkataan yang terbata menemani ceritanya sore itu... saat ini sang cowo telah berubah, tak ada lagi sapaan bersahabat, tak ada lagi kata-kata mutiara. dan saat ini pula penyesalan itu telah datang ke sahabatku ini. dia sekarang merasa kehilangan yang mendalam, bukan karna sekarang dia mencintai sang cowo tapi karna dia kehilangan sosok yang mencintainya, yang selalu mengingatkannya, selalu membangkitkannya saat terpuruk dan selalu sanggup memberikan senyuman padanya... kini dia mengerti betapa berharganya cowo itu dan dia merasakan itu setelah sang cowo hilang.
     Terinspirasi dari cerita tersebut dan berjuta pengalaman lainnya kini saya yakin, mengetahui betapa berharganya sesuatu atau seseorang itu akan kita rasakan disaat semuanya hilang. jadi mulai detik ini saya akan berusaha bersyukur dengan apa yang ada disekitar saya karna saya yakin semuanya itu berharga....
 
Copyright 2009 Yuppy!. All rights reserved.
Free WordPress Themes Presented by EZwpthemes.
Bloggerized by Miss Dothy